Saturday, December 2, 2017

Rute Terbaru Hutan Mangrove Kulon Progo 2019

Rute Terbaru Hutan Mangrove Kulon Progo 2019 lumayan jauh jika dari jogja kota, letaknya berdekatan dengan Purworejo, jika di hitung dari jogja kota sekitar 1 jam 45 menit jika tidak macet, namun semua terbayar dengan pemandangan dan pengalaman yang tak terlupakan,

    Rute Hutan Mangrove Kulon Progo dari jogja-wates-patung kuda lurus arah purworejo , Dari Yogyakarta, pengunjung dapat melawati Jalan Raya Wates-Purworejo dengan mengikuti penunjuk arah menuju pantai Congot. Sesampai di Jalan Raya Dendels, pengunjung masih harus terus ke barat hingga melalui jembatan sungai Bogowonto. Sekitar seratus meter dari jembatan sungai Bogowonto, pengunjung hanya tinggal masuk ke arah selatan menuju pantai mengikuti petunjuk yang telah ada.
Tiket masuk per tahun 2018  Hutan Mangrove Kulon Progo Cuma 5000/orang parkir motor 2000 saja, mulai buka jam 06:00, waktu itu saya kesana hari senin pagi masih sepi dan bisa menikmati suasana,

Rute Terbaru Hutan Mangrove Kulon Progo 2018
Hutan Mangrove Kulon Progo 2018
      Pertama kali datang saya kira tempatnya kecil hanya hutan mangrove saja, ternyata luas sekali dan banyak sekali spot foto bagus yang cocok di pajang di medsos , hampir sekitar 4 jam saya menghabiskan waktu disana karena saking asiknya,

Rute Terbaru Hutan Mangrove Kulon Progo
Jembatan Api Api
   Sensasi paling mengesankan adalah melewati jembatan Api Api, jembatan dari anyaman tali tambang dengan pijakan kayu , dalam hati yang saya khawatirkan adalah ada momen dimana salah satu pijakan lepas dan apalagi kalau bukan nyebur ke sungai hehehe, tapi itu nggak terjadi , insyaAllah aman. :)

   
Rute Terbaru Hutan Mangrove Kulon Progo
MenaraBambu
    Menara bambu di atas pengunjung bisa naik sampai atas untuk bisa melihat view luasnya wisata hutan mangrove kulonprogo tapi hati hati ya, jika bawa anak kecil harap di awasi .

Hutan Mangrove Kulon Progo 2018
Hutan Mangrove KulonPogo
   Jika pengunjung lapar di dekat parkiran ada beberapa warung seafood dengan menu beraneka ragam hasil tambak sekitar yang dikelola oleh warga setempat, hitung hitung nglarisi dagangan usaha warga, harganya juga jujur nggak ngemplang  seperti kasus kemaren harga makan di lesehan malioboro seporsi harga ratusan ribu . tapi semoga masalah harga makanan yang ada di wisata manapun bisa transparan jujur dan tidak aji mumpung .

   Oke baiklah cukup sekian, ada pertanyaan bisa di tulis di kolom komentar...
Wassalamualaikum..

Monday, November 27, 2017

Rute ke tebing breksi jogjakarta terbaru 2018

        Sebelumnya saya juga sudah membahas tentang Rute lokasi wisata Waduk Sermo yang juga tak kalah bagus pemandangan nya, nah kali ini  setelah beberapa hari yang lalu saya berkesempatan mengunjungi Tebing Breksi yang letaknya tak jauh dari Candi Prambanan itu,

        Well , sebelumnya saya aslinya tidak kepikiran untuk jelajah kesana, wong soale liburan kali ini sudah ada niatan untuk ke kulonprogo berburu durian, namun karena istri merenggek ngajakin kesana setelah teracuni iklan google di tv itu, ya sudah okelah kitaberangkat di pandu dengan aplikasi penunjuk arah Waze, nyasar yo wes bathinku...

     Perjalanan kita mulai dari pukul 15:00 wib, setelah menunaikan sholat ashar , Alhamdulillah cuaca mendukung sekali waktu itu jalan2 sore berniat sunset di atas tebing breksi, sampai dilokasi dari pusat kota sekitar pukul 16:30 lumayan lama juga mengingat disaatjam pulang kerja, macet2 dikit gak masalah, oh iya yang masih bingung lokasinya  tebing yang ada ornamen naganya itu lokasi selengkapnya bisa klik google maps

Rute ke tebing breksi terbaru 2018
Tebing Breksi/PamotPedia.Doc/2018
Rute cepat ke tebing breksi jogjakarta terbaru kali ini saya melewati jalan ke arah Prambanan, namun jangan sampai keblabasen sebelum sampai lokasi candi prambanan akan ada jalan ke arah kanan, jalan alternatif menuju cangkringan/wonosari, selengkapnya bisa cek ke aplikasi Waze/GoogleMaps,
Rute Cepat ke tebing breksi jogjakarta terbaru
Tebing Breksi/PamotPedia.Doc/2018
   Jalanan menuju tebing lumayan menanjak tap agak sepi seperti halnya menuju wonosari, pastikan keadaan kendaraan nya cukup kuat di tanjakan, karena disana jauh dari bengkel hhehe,
   Sesampai dilokasi saya cukup terkejut dengan jawaban sak iklase mas jawaban dari pertanyaan saya berapa harga masuk lokasi? wah wah jarang jarang nih ada pengelola yang seperti ini, perlu diketahui bahwa pengelola lokasi wisata adalah warga sekitar, ramah dan tersenyum adalah kunci sukses membuat wisatawan betah dan ingin kembali berkunjung, salut..!

    Baiklah karena mas penjaga depan bilang sak iklhasnya saya kasih 5000 rupiah include parkir , bukane pelit lho ya setelah saya merogoh saku adanya uang lembaran 50 ribuanje hehehe, kesan pertama yang melekat adalah tempat yang masih sepi dari pengunjung, parkir luas, bersih an ramah.

Rute cepat ke tebing breksi jogjakarta terbaru
Tebing Breksi/PamotPedia.Doc/2018
  Selain berfoto selfie sendiri, pengunjung juga bisa berselfie dengan sang burung hantu, yang lagi lagi tarifnya seiklhasnya foto sepuasnya, namun jangan takut, walau cengkraman nya kuat burung hantu ini sudah terlatih tidak akan melukai apalagi nyokot pengunjung karena disitu juga di temani sang pawang

Rute cepat ke tebing breksi jogjakarta terbaru
Selfie bersama Burung hantu/TebingBreksi
   Setelah puas berselfie kita naik ke atas puncaknya tebing, waw..masayaAllah pemandangan nya bikin betah, pemandangan candi prambanan terlihat memukau mata, ditambah suasana redup sore hari dengan kerlipnya lampu perkotaan dialuni sayup sayup adzan magrib menambah syahdu dan ketentraman hati, mengingat kebesaraNya yang menciptakan pemandangan seindah ini untuk para pecinta alam, namun sayangnya kamera saya masih sekelas hape belum DSLR yang bisa menangkap moment indah ini,

See you.....
Wassalamualaikum...

Saturday, November 25, 2017

Rute terbaru mudah wisata Waduk Sermo Kulonprogo

Membahas wisata jogja alternatif selain malioboro dan keraton yuk kita lirik twmpat wisata lain yang tak kalah seru dan menarik untuk di kunjungi,

KulonProgo dengan slogan nya "the jewel of java" memang tak salah , banyak sekali tempat wisata yang instagramable banget untuk di kunjungi, suasana nya yang masih asri penduduk yang ramah dan yang terpenting budget nya tidak menguras kantong hehe.

Kali ini saya akan bahas tentang WADUK SERMO tempat yang exotis sekali apalagi saat sunset, tenang dan damai cocok bagi kamu yang ingin menenangkan diri dari hiruk pikuk urusan pekerjaan atau asmara yang tak kunjung happy ending hehe,

waduk sermo 2018
WadukSermo
Rute terbaru mudah wisata Waduk Sermo Kulonprogo Perjalanan dari jogja kota ke kulonprogo sekitar 45 menit estimasi kecepatan kendaraan 50-60km/jam via jalan wates, sesampai wates kota ada patung kuda putih ambil belok kanan lurus terus sampai ketemu pasar wates belok kiri lurus ketemu rel kereta ( nyebrang rel ) lihatpapan petunjuk
 
Namun sekarang gak perlu susah susah tanya jika malu tidak tau jalan sekarang kan jaman nya "semartpon" banyak sekali aplikasi penunjuk jalan seperti Waze atau Google maps tinggal klik tempat tujuan lalu ikuti jalan yang di arahkan oleh aplikasi.

Karcis masuk hanya Rp5000,- per orang dan parkir motor Rp2000,- sudah bisa menikmati suasana dan hunting foto2 sesuka hati, namun untuk fasilitas lain seperti perahu wisata atau tempat spot foto yang disediakan itu bayar 10K per orang,seperti foto di bawah ini :





Rute terbaru mudah wisata Waduk Sermo Kulonprogo
Anjungan spot foto waduk sermo

Untuk bisa naik ke atas caranya sangat mudah biasanya sudah ada papan petunjuk menuju anjungan spot foto seperti itu, pengelola waduk juga menyediakan jasa fotografer profesional dengan harga yang murah , namun jika pengunjung ingin selfi2 sendiri juga boleh ,

Durasi naik ke atas biasanya 30 menit namun jika sepi pengunjung maka bisa sepuasnya berselfie ria. para pemandu juga ramah dan murah senyum menambah suasana wisata cair dan tidak kaku.

untuk foto pas naik perahu nya saya cari di hape hilang ternyata, nanti foto menyusul kalau mau kesana lagi hehe.

Saya sarankan kesana pas hari selasa sampai jumat, biasanya sepi pengunjung jadi kalau mau selfie dengan gaya apapun tidak malu dengan pengunjung lain. :)

See you....

Wednesday, November 15, 2017

Benarkah Pertalite merusak mesin? Opini pribadi

PamotPedia
Ternyata dari beberapa obrolan para tetangga pengalaman "agak gak enak" yang saya alami selama memakai PERTALITE ternyata bukanlah sekedar konspirasi,

Saya memakai pertalite kurang lebih 1 tahunan yang sebelum nya si nini motor saya terbiasa minum premium, seiring promo dan iklan yang di dengungkan oleh pertamnina yang "konon" bikin akselerasi naik & pembakaran lebih bagus dari pada premiuum yang hanya RON 88 , membuat saya tergiur untuk pindah dari premium ke pertalite.

Setahun selang pemakaian permasalahan muncul, suara motor berbeda yaitu agak kasar kasar ,
aneh tidak seperti biasa,

Semula saya kira yo mung mungkin faktor usia motor yang mulai menua , berkali kali saya servis ke bengkel namun suara aneh pada mesin saat hidup tetap sama, kasar berbeda seperti biasanya.

ndelalah ada momen ketika rasa tidak sabar saat antri panjang di pengisian pertalite saya nyoba2 ngisi Pertamax isi penuh,

Sekali nyoba Pertamax tak rasa2kan tarikan nya kok enak , lebih irit dan faktor antri nya tidak panjang seperti antrian premium/pertalite, akhirnya ketagihan ngisi pertamax satu-dua-kali dan seterusnya saya mantap pindah dari pertaite ke pertamax.
Kurang lebih sekitar satu bulanan lah pemakaian pertamax dan ternyata ada suatu penemuan tak sengaja pada kasus "suara aneh" pada motor yang selama ini menjadi problem diatas telah hilang

Saya sendiri juga gak langsung percaya begitu saja, masih dalam misi penelitian hehe, beralihlah lagi nyoba makai pertalite selama satu mingguan dan ternyata suara aneh yang kasar itu muncul lagi pada mesin saat kondisi nyala, tarikan nya menurun dan kalau di buat lari sangat jauh beda dengan pemakaian pertamax,

Namun ternyata kondisi yang saya alami di atas menurut obrolan bebas para dedemit bengkel yang paling unik adalah banyak pengguna motor jenis matic lah yang terasa dampaknya saat pemakaian pertalite, mengapa?? entahlah, namun asumsi saya mengatakan bisa jadi tipe matic agak kurang cocok memakai pertalite, perlu diketahui motor saya juga matic yamaha keluaran 2010.

Entah ini hanyalah terjadi pada beberapa jenis tipe tertentu atau bukan , namun yang saya alami ini bisa menjadi tambah refrensi pengalaman sampeyan semuanya, padahal menurut iklan yang di gembar gemborkan di media masa pertalite pembakaran nya lebih bagus dan irit .

Mulai sekarang saya terbiasa bahkan mewajibkan motor minum pertamax, mahal dikit nggak masalah sudah sesuai konsekuensi dan manfaatnya.

Artikel diatas hanyalah sebuah pengalaman pribadi, tidak bermaksud menjelekan produk pertamina, setiap konsumen bisa memilih dan memilah mana yang terbaik untuk nya dan setiap orang punya hak pilihan nya masing masing.

Sunday, August 6, 2017

Wisata kebun teh di jogjakarta

Jogjakarta adalah kota destinasi wisata selain di juluki kota pelajarnya itu karena disamping karena ongkos wisata yang terbilang murah namun jogjakrta juga menyimpan berbagai tempat unik dan di anugrahi hamparan alam yang asri nan elok,

ya, salah satunya ada di kebun teh Ndlinggo namanya, bagi wisatawan yang baru berkunjung ke sini mungkin sedikit asing bagi para wisatawan karena memang tidak begitu terkenal, tapi tak ada salahnya Anda mencoba kesana atau sebagai refrensi pilihan destinasi wisata lain selain Malioboro-Tugu-Parangtritis-kraton,

Berkunjung kesana agak jauh yaitu letaknya di ujung KulonProgo, untuk dapat kesana ada baiknya untuk memakai kendaraan roda dua saja ya... itu dikarenakan medan yang di tempuh cukup membuat senam jantung lantaran melewati pingggiran sungai, tebing dan tentunya jalanan naik,
Pastikan kondisi kendaraan cukup fit dan kuat saat menanjak, dibalik jalur yang di tempuh lumayan berat namun itu semua akan terbayar dengan pengalaman yang tak terlupakan

Kesejukan membawa damai
Kebun Teh Ndlingo
Untuk bisa mencapai sana bisa mengikuti alur sebagai berikut :
Jika Anda berangkat dar pusat kota Yogyakarta, rute yang paling cepat Anda tempuh untuk menuju ke kebun teh nglinggo adalah melewati jalan godean. Dari tugu Jogja ambil saja arah ke barat kurang lebih 18 km menuju ke kabupaten kulon progo. Setelah Anda melewati jembatan kali progo, maka Anda akan menemukan lampu merah. Beloklah ke arah kanan dengan jarak sekitar 18 km sampai Anda menemukan lampu merah berikutnya.
Lampu merah kedua itu adalah perempatan Dekso, ambil saja arah kekiri kurang lebih 10 km sampai Anda menemukan pasar Plono. Setelah itu ikuti saja petunjuk arah ke Kebun Teh Nglinggo sampai menuju ke pintu retribusi kebun teh.

Menikmati secangkir teh di antara kebun teh
 Tiket untuk masuk kesana cukup murah hanya 5000/orang belum termasuk parkir, untuk roda dua parkir cuma 2000 saja, cukup murah bukan?
untuk datang kesana saya sarankan pada dari senin sampai jumat karena kondisi yang sepi dan tenang bisa membuat anda tenang rileks dan menikmati suasana ,
jika lapar di ujung sana ada warung warga yang buka dari jam 08:00-17:00 wib. jangan hawatir soal harga, InsyaAllah harga tidak "aji mumpung" semua normal dan murah karena warga disini ramah2 dan jujur ,
Baiklah sekarang boleh ditentukan kapan jadwal ngetrip nya ke sana? hehe

Lupakan semua penat mu disini
Saya Sugiono Pamot undur diri see you.....

Monday, July 20, 2015

Bahaya jika tiba tiba di jalan mobil dilempari telur

Bahaya jika tiba tiba di jalan mobil dilempari telur


Berbagai modus kejahatan selalu kreatif memangsa korban nya, otaknya selalu selangkah lebih cerdik dibanding dengan para korban nya,

Berbagai modus demi modus kejahatan mulai terkuak, salah satunya adalah modus perampokan yang satu ini,

Ya, hanya dengan sebutir -dua butir telur yang di lemparkan ke kaca mobil yang sedang melintas semakin marak di gunakan oleh para penjahat, kasusnya ini marak terjadi di wilayah jatim,





Tidak lagi kini model nyebar ranjau atau paku di jalananan, telur yang dilempar nantinya akan berbusa dan mengurangi jarak pandang sang pengemudi, walhasil mau nggak mau sang pengemudi terpaksa menepikan mobil nya , dan akhirnya di rampokramai ramai.

Menurut pengetahuan saya dan hasil investigasi serta dari beberapa berita yang beredar, bahwa telur yang digunakan adalah model telur ayam biasa, namun sebelumnya telah di sutik dengan bahan kimia tertentu sehingga ketika alat pembersih kaca aktiv maka secara cepat telur tersebut menjadi putih dan berbusa,

Cara kerja nya adalah ketika telur telah di lemparkan ke kaca , otomatis  sang pengemudi mengira hal biasa lalu mengaktifkan alat pembersih kaca, nah saat di gosok itulah kaca depan yang terkena telur akan berwarna putih pekat serta sedikit berbusa, bukan nya bersih malah tambah buram,

Lalu apa tips menghindari hal tersebut ?

Saya mempunyai beberapa tips yang dikutip dari pernyataan kepolisian setempat :


  • Saat terkena lemparan telur usahakan jangan mengaktifkan alat pembersih kaca mobil,
  • Diamkan saja dan tetap melaju kan kendaraan 
  • Jangan menambah kecepatan, usahakan tetap laju stabil ,jika menambah kecepatan terlalu kencang maka telurnya akan berubah warna
  • Jika terpaksa harus berhenti maka usahakan di tempat keramaian umum, misalkan SPBU-atau pasar
Banyak sekali jaman sekarang modus perampokan, semakin kreatif dan selalu berubah ubah, tetaplah waspada, berdoa dan jangan ngantuk,

Keep safety driving :)
Semoga pengetahuan di atas bermanfaat

Wassalamualaikum
Seee you...

Monday, July 13, 2015

Hati hati mudik via terminal terboyo semarang...!

mudik via terminal terboyo semarang
Terminal terboyo


Mudik sudah menjadi tradisi entah mulai kapan di lakukan, yang jelas, mudik adalah moment spesial yang kudu dijalani oleh para perantauers yang sekian lama telah menjalani hari hari di kota besar , pulang di saat lebaran demi menyambung tali silaturahmi dan menjaga hubungan kekerabatan antar kawan-dulur-atau sanak famili

Mudik banyak cara di lakukan, baik memakai sepeda motor, mobil pribadi , naik kendaraan umum, atau malah memakai becak ( dulu ramai di beritakan ).

Disamping rasa senengnya akan mudik, ada bahaya yang selalu mengintai dari belakang, layaknya sesekor haina mengawasi mangsanya dari kejahuan menunggu mangsanya lengah,

Saya akan jabarkan modus pemerasan berkedok tarif tiket yang dulu pernah saya alami di terminal terboyo semarang, oke baca dengan teliti kisah yang saya alami berikut :

Saya ingin ke tujuan jogjakarta, biasanya saya naik bus nusantara AC executive , namun siang itu bus nusantara belum juga kelihatan , lumayan saya nunggu hampir satu jam,

Karena di buru waktu, saya berfikir untuk keliling mencari alternatif bus jurusan jogja yang ber AC, well baik lah apa salahnya mencari suasana baru selain nusantara?

Tiba tiba ada bapak bapak memanggil menanyakan hendak kemana arah tujuan saya, lalu bapak bapak dengan nunjuk nunjuk mengarah ke lalaki yang lebih besar di depan bus Maju lancar ( disingkat ML ), saya yakin dia adalah sopir bus ML, saya lihat di depan kaca depan bus terpampang tulisan AC tarif biasa,

Sempat saya bertanya pada bapak besar tadi berapa tarif yang harus saya bayarkan tujuan jogjakarta ? dia bilang diselingi  tawa renyah bahwa tarif biasa , 30 ribu saja mas..!

Dalam hati, wah lumayan murah nih, selisih 15 ribu dengan bus nusantara AC, oke saya naik ke dalam bus yang terlihat sudah ada beberapa penumpang yang umurnya sudah lumayan tua,

Selang 20 menit kemudian bus berangkat, suasana ber AC lumayan mengurangi hawa panas di kota semarang yang terkenal menyengat sekali,

Namun dingin nya AC mendadak menjadi panas setelah ada 3 orang pria berbadan besar naik , saya kira mereka adalah penumpang ternyata calo yang telah bekerja sama dengan awak bus,

Karena saya berada posisi di kursi belakang , saya melihat dengan kepala mata sendiri penumpang yang di depan dimintai ongkos 70 ribu..! alias 40 ribu lebih mahal dari janji ongkos yang di tawarkan dari awal,

Asem tenan..! dalam hati saya memaki , bakal kena tembak calo nih, saya benar benar tidak rela jika uang saya dimakan oleh para pencurang seperti mereka,

Saya amati lagi momen drama menegangkan saat salah satu penumpang menanyakan kok harga tidak sesuai dengan yang di omongkan ? lalu ke tiga pria besar tadi memaki maki dan membentak bentak penumpang tadi, karena takut yo wes , akhirnya mau membayar 70 ribu

Saya baca sholawat sebanyak banyaknya supaya terhindar dari amarah para tiga pria besar itu, dalam hati kecil saya berdoa supaya mereka memurahkan harganya

Bus masih dalam keadaan berjalan pelan merayapi jalan keluar terminal terboyo, lalu kini sampailah 3 orang besar tadi ke arah saya, sebelumnya saya sempat menawar dengan ramah makai logat jawa santai, dia cuma memandangi lalu menulis di kertas karcis 70.000 disodorkan ke saya, sambil berlalu dia mendatangi penumpang di belakang saya


mudik via terminal terboyo semarang
BUKTI KARCIS CALO YANG ADA TANDA PANAH


Ada percakapan kecil antara salah satu dari ketiga orang besar tadi dengan sang kondektur bus Maju Lancar, entah apa yang di bicarakan , mungkin masalah tarif yang terlewat mahal, saya dengar dari percakapan sekilas bahwa sebenarnya yang disepakati antara crew bus dengan tiga calo tadi adalah cuma 55 ribu, tapi kok malah jadi 70 ribu.

Terjadilah insiden kecil adumulut antara mereka dengan sang kondektur, tak butuh lama baku hantam terjadi, melihat peristiwa itu rekan rekan calo pria besar tadi juga ikut mengeroyok kondektur,

Bus di hentikan di pinggir jalan, drama pukul memukul menjadi tontonan penumpang yang lain, sang sopir tidak bisa berbuat apa apa, apalagi penumpang kayak saya ? mana berani misahin ? malah di hajar ..!

Ide nakal mencuat ..! saya ambil tas, sekejab dengan kecepatan penuh ambil langkah seribu untuk sesegera mungkin keluar dari bus, supaya tidak termakan tarif calo yang diluarnalar itu,

Saya sempat menyenggol salah satu calo yang berbadan besar tadi, melewatinya ambil langkah seribu kaki lari sekencang mungkin.

Layaknya di fim film hollywood saat moment kejar kejaran antara saya dan sang calo yang saya senggol tadi, sempat dag dig dug jika sampai ketangkap bisa bonyok saya dihajar mereka,

Bayangkan suasana terik yang panas , debu berterbangan saya loncati pagar loncat lagi selokan lalu melewati beberapa tukang ojek melonggo melihat aksi saya,

Senyum kecut saya lambaikan ke arah calo yang mengejar saya, weeladalah jubule dia lelah bro..! saya pelankan laju lari dan saya lihat dari kejahuan, eh dia ternyata ngos ngosan, tubuh segede gitu kok kalah adu kencang dengan orang kurus macam saya ini, walaupun sebenarnya saya juga ngos ngosan,  :P

Lari saya saya lanjutkan , melaju terus penuh dengan suasana kemenangan mengalahkan calo yang mengejar tadi, senyum saya umbar setiap orang yang memandangi kelakuan saya,

Dan beberapa menit kemudian, bus nusantara jurusan jogja datang, jeng..jeng..jeng.. agen pamot mendapat jemputan dari markas, saya buka handphone ada pesan yang bunyinya : " Misi selanjutnya ke jogjakarta .." :)

Pesan yang ingin saya sampaikan :


  • Jangan sembarangan memilih bus yang tidak terkenal, 
  • Jangan sendirian apalagi cewek
  • Ketahuilah bahwa otak para penipu selangkah lebih canggih dan kreatifnya minta ampun jadi waspadalah..!
  • Mending harga ongkos agak mahalan dikit asal aman dan terpercara
  • Coba coba hal baru itu menantang tapi tau resikonya
  • Terminal memang sarangnya kejahatan terutama copet dan calo nakal
  • Doa tetap menjadi utama dalam keselamatan nyawa atau harta
Well, siapapun yang mudik di tahun ini semoga menjadi berkah dan menyenangkan, menemui hal hal baru yang menginspirasi, serta kemudikan sampean menjadi keberkahan bagi mereka keluarga di kampung, sampaikan salam saya pada mereka :) 

Wassalamu alaikum
See you..
Bye......

Sunday, July 12, 2015

Kebaikan warga jogja yang tiada tara

wisata jogja
Becak dan tugu


"Baik" Sebuah ungkapan perasaan yang ditimbulkan dari perlakuan seseorang atau empati dan juga solidaritas dari orang lain ke kita,

Pada dasarnya seseui ilmu kalam yang saya ketahui memang ada istilah " setiap keumumam ada kekhususan" yang bila di terapkan ke masyarakat bisa di artikan " umumnya atau banyaknya orang baik di suatu daerah pasti ada beberapa orang yang berprilaku buruk , itu cuma segelintir "

Well, saya menulis artikel disini berdasarkan pengalaman pribadi tentang perlakuan warga jogja asli pribumi dengan orang pendatang mahasisiwa seperti saya ini, sayang jika hanya untuk di kenang dalam hati, alangkah baiknya saya share kebaikan mereka biar orang lain khususnya di jawa, sunda / suku lain juga bertindak tanduk baik kepada sesama tidak memandang ras/ agama 

Tak butuh waktu lama saya merasakan kebaikan warga jogja waktu pertama kali menginjakan kaki di tanah budaya ini, 

Waktu itu sudah larut malam saya dolan sendiri menikmati malam pertama di jogja, keluyuran jalan kaki entah berantah kemana saya juga tidak tau arahnya , saking nikmatnya saya lupa jalan pulang , waktu sudah menunjukan jam 10 malam, jalanan mulai tampak lenggang dan sudah pasti mode transportasi bus sudah tidak ada,

Berniat nyari ojek, namun kenyataan nya nihil, karena di jogja ojek kurang ada peminatnya nyaris saya tidak pernah bertemu ojek , yang ada adalah becak ,

Celinguk-an mata kiri kanan mata memandang tajam siapa tahu ada transportasi yang mau menjajakan jasanya..

Lumayan lama saya menunggu, ya sudah saya jalan kaki saja sambil mengingat ngingat jalan yang saya tempuh tadi, dan baru beberapa menit saya melangkah saya di kejutkan oleh kring-kringan becak di belakang saya,

Orang nya menebar senyum hangat , senyum ikhlas yang pernah saya temui, seakan dia tau bahwa saya sedang tersesat dan membutuhkan tumpangan, beliau menanyakan memakai bahasa jawa alus tentang perihal saya mau kemana,

Saya hanya menyodorkan kertas alamat tempat saya tinggal, beliau bilang " wah lumayan jauh ini dek , tapi nggak apa apa saya antar , monggo.." sambil menurunkan tempat duduk becaknya, 

Alhamdulillah, sampai juga ditempat, tak lupa saya sisipkan uang 20 ribuan pecahan lima ribuan ke saku beliau, ya itung itung sebagai tanda terimakasih telah mengantarkan dengan ramah , 

Saya lihat beliau merogoh saku nya dan menghitung uang yang saya kasihkan, tatapan ramah kali ini berubah tatapan serius, lalu beliau sambil tersenyum kecil menyodorkan kembali uang 15 ribu, namun saya menolak, beliau juga tidak kalah ngotot , akhirnya saya ngalah , saya ambil uang 15 ribu tadi walau dengan sedikit perasaan tidak enak hati, lha wong ngantar nya lumayan jauh dan lama,ditambah lagi malam hari, ya wes lah kesan pertama kebaikan beliau mewakili penilaian saya tentang warga jogja :)

Kebaikan demi kebaikan saya alami di jogja sudah tak terhitung lagi, namun ada pengalaman yang mengesankan suwaktu di bus transjogja , kayaknya cocok untuk di share disini  namun saya cuma mengamati, ini pengalaman yang dialami wisatawan dari jakarta kayaknya , dari logatnya terkesan betawi.

Waktu itu di bus transjogja jurusan mana saya lupa, wisatawan dari jakarta ( kayaknya ) terlihat kebingungan , mungkin salah jalur bus, lalu ia tanya ke salah satu penumpang dari pakaian nya ia memakai batik dan saya yakin dia orang jogja asli karena dari logatnya saya mengenali,

Dijawablah dengan lengkap dan halus oleh penumpang yang berbatik tadi , dari dan arah nya nanti kemana , lalu jalan kemana dijawab lengkap dengan senyum ikhlas menolong, 

Saya amati kedua wisatawan suami istri tadi dari pojok bangku yang saya duduki, setelah mendapatkan penjelasan dari orang yang ditanya tadi , lalu si istri bilang ke suaminya dengan logat betawinya yang kental , kurang lebihnya mengandung nada impres atau terkesan tentang respect nya warga jogja, 

Pengalaman yang mengesankan yang lain adalah , waktu itu di siang bolong panasnya nggak ketulungan saya sedang terburu buru naik motor karena ada keperluan mendadak, eeeladah tak di nyana, bensin nya habis, terpaksa nuntun sejauh mata memandang tidak ada orang yang berjualan bensin eceran, 

Selang beberapa langkah menuntun motor, lalu ada warga yang menghentikan saya dan menanyakan mengapa kok di tuntun ? saya jawab bensin nya habis,

Orang yang menanyai saya tadi lalu menyuruh untuk berhenti sejenak, dia rela menghentikan menggosok batu akik demi mencarikan bensin ke tetangganya yang jualan bensin , saya lihat tetanggga nya yang jualan bensin tidak membuka kiosnya lantaran stok bensin cuma satu, lalu di isikan di motor saya, 

Dalam hati, bisa jadi nanti harga di tembak yang semula harga normal 8 ribu jadi 10 ribu, setelah selesai mengisi saya kasih ongkos 20 rebuan , di kembalikan 12 ribu, masyaAllah saya langsug istigfar kok sampai sejahat itu saya berprasangka buruk kepada orang yang menolong saya, padahal kenyataan nya mereka menolong memang sudah menjadi kebiasaan adat yang tak terlepaskan, sepi ing pamrih.

Apa pengalaman buruknya?

Sudah tentu pasti mengalami pengalaman buruk, sejauh yang saya ketahui adalah perlakuan orang luar daerah yang menetap di jogja ( bukan orang jogja asli ) mereka cenderung melakukan tindakan tidak adil karena saya nilai itu sudah menjadi kebiasaan di kampung halaman daerah asal mungkin.

Saat itu saya berniat bungkus nasi padang di salah satu warung yang saya lihat baru beberapa minggu buka, alias warung anyaran

Pelayanan nya kurang ramah, cenderung sinis dan jutek tidak seperti simbok simbok yang jualan gudeg di pasar di pagi hari yang ramah ramah

Dan hal yang saya benci adalah harga nembak  yang ia lakukan , jika di kalkulasikan harga normal untuk di jogja dengan menu nasi+ ayam goreng + tempe =  8-9 ribuan

Nah disini, di warung anyaran ini saya kena tembak 16 ribu, dengan menu yang sama, padahal nasinya lebih sedikit di tambah rasanya juga tidak begitu enak,

Saya tidak mempermasalahkan harganya yang utuk standar harga menu biasa di jogja kelewat mahal, namun hal itu bisa menjadi semacam setetes racun di dalam segelas susu, if you know what i mean, bisa merusak citra baik yang di rawat warga jogja selama ini,

Nggak masalah sih, jika pelayan nya cewek ayu manis, ramah dan sopan kepada pelangggan, lha ini cowok sudah masang muka kusut, jutek dan tidak ramah lagi, buat pengalaman saja lah belajar legowo,

Termasuk juga pengalaman berbelanja di Alfam*rt di jogja yang harga di rak tidak sesui dengan yang di struk, kejadian ini sering saya alami, tida seberapa sih cuma 500/300 tapi jika semua pelanggan di perlakukan sama dalam satu hari dapat berapa? dalam satu bulan?

Konon sih hal curang semacam itu dilakukan oleh kasir untuk digunakan tombok di akhir bulan dari barang yang hilang, kan peraturan nya jika ada barang yang hilang yang ngganti adalah semua karyawan rendahan di minimarket, dan kelebihan nya di bagi sama rata.

Saya lebih memilih untuk meng-ikhlaskan saja, soalnya nanti jika di makan oleh oknum tersebut bisa menjadi halal dan baik serta barokah ,

Untuk pendatang yang datang ke jogja, cobalah membaur dengan adat kebiasaan baik dan ramah seperti warga pribumi yang telah dilakukan, kalian mendirikan usaha atau belajar sah sah saja, namun tetap mengikuti konteks litelatur tak tertulis tentang rule yang berlaku, 

Tingkah buruk pendatang/warga asli bisa merusak kesan baik yang selama ini terjalin

Harapan 

Semoga kebaikan warga jogja kepada pendatang/ wisatawan tetap terpelihara dengan bijak tanpa ada udang di baling batu , sepi ing pamrih dan ikhlas menolong.

Wassalam ..
See you..

Cara buat pizza mie ala chef pamot

Cara buat pizza mie
Cara buat pizza mie

Kreasi makanan ini dulu saya ketahui dari teman saya banie trichadi , karena saya pada saat itu wong ndeso , saya tidak tau apa apa berbagai kreasi masakan dengan bahan yang terjangkau, dan Banie mngajarkan ku

Dibeberapa artikel disebut dengan martabak mie, di sebagian banyaklagi disebut omelet mie, ada juga yang menyebut gorengan mie, wee ladalah jan ya wes saya juga akan menciptakan nama sendiri yaitu Pizza mie ..! :)

Well , cara pembuatan nya :

  1. Mie instan apa saja 
  2. Masak mie seperti biasa , setelah matang ..
  3. Tiriskan air rebusan, buang ( warna kuning tidak sehat )
  4. Campur mie dengan bumbu yang ada di kemasan aduk rata
  5. Masukan 3 butir telur , campur sampai mengental
  6. Boleh di tambahkan tepung terigu sedikit saja sesuai keiginan
  7. Masukan irisan bawang merah-lombok- seledri/daun bawang
  8. Masukan air matang sedikit ( jangan sampai cuer )
  9. Aduk kesemuanya sampai semua bahan tercampur merata
  10. Siapkan wajan , panaskan lalu masukan minyak goreng sedikit
    Lebih bagus jika memakai loyang bundar sehingga nanti bentuknya rata dan bundar bulat sempurna
  11. Masukan bahan yang di campur tadi ke dalam wajan/loyang, ratakan 
  12. Dan Alhamdulillah , sajian siap di santap
Catatan : setelah matang harap di iris seperti irisan pizza pada umumnya bisar kelihatan bagus :) selamat mencoba :)

Wassalamualaikum
See you...

Cara buat serabi terbaru teranyar

Cara buat serabi
Cara buat serabi 

Jajanan serabi, seperti halnya kue pancong serabi dibeberapa temapt juga mempunya perbedaan nama penyebutan, jika di bandung lebih terkenal sebagai surabi ( pakai "U" ) kalai di sekitaran jogja -solo di sebut serabi ( pakai "E" ) .

As far as i know, serabi ada dua macam, serabi kuah dan serabi tanpa kuah, namun saya akan memprioritaskan membahas pembuatan kue serabi tanpa kuah, karena yang fenomenal di jogja kan tanpa kuah, :)

Bahan dasar utamanya sama , yaitu dengan tepung beras semakin bagus kualitas tepung nya semakin enak pula cita rasa yang di hasilkan

Cara membuat serabi terbaru : 


  • Tepung beras
  • Fermipan
  • Vanili
  • Santan
  • Gula
Step membuatnya :

  1. Tepung beras di campur air matang sampai kental , masukan fermipan lalu aduk rata
  2. Tutup rapat adonan step pertama tadi dan tunggu minimal 2 jam
  3. Panaskan santan , masukan vanili aduk rata sampai matang 
  4. Wajib mendinginkan santan makai kipas angin,
  5. Selang dua jam campurkan adonan dengan santan ( santan jangan di campur semua ) dikira kira jangan sampai kekentalan / encer
  6. Siapkan cetakan 
  7. Lalu di cetak

Tara...Serabi telah jadi dan siap untuk dinikmati
Ada yang minat ?

Wassalamualaikum
See you....